Jumat, 01 Februari 2019


VISA CANADA

Setelah 3 bulan persiapan akhirnya saya memberanikan diri buat Apply Visa di Jakarta. Sebenarnya sih gak seribet apa yang kita bayangin,Intinya adalah kejujuran.
Sebenarnya sih  gak sampe 3 bulan persiapan cuman sayanya aja yg terlalu sibuk di kantor.
 Saya mau share nih pengalaman saya waktu mengurus visa Canada by on paper ya J
Dokumen  yang harus kalian siapkan sebagai berikut :
·         Foto Copy Passport halaman depan dan Aslinya ( yang masih 6 bulan masa berlakunya ya)
·         Foto Copy KK, Akta lahir dan KTP.
·         Bukti Keuangan ( ini gak saya lampirkan copy bukti keuangan saya karena saya di sponsori dari fiancĂ© saya max 3 bulan terakhir ya).
·          Siapkan dua pas footo ukuran 3.5 cm x 4.5 cm berlatar putih dengan gaya foto formal sebagai syarat  visa Kanada. Pastikan telinga anda terlihat pada saat difoto.
·         Itinerary ( Tiket dan penginapan )
NB  : Disini saya gak beli tiket  dulu krn takut visanya gak di Approve ( kamu bisa booking tiket tanpa kamu harus bayar www.emirates.com )  Ingat batas expired bookingan tiketnya Cuma 3 hari ya.
·         Surat referensi dari kantor tempat dimana kamu bekerja.
·         Surat Sponsor yang menyatakan bahwa semua kebutuhan kamu selama di Canada dia yang bertanggung jawab, nah ini yg  harus di siapkan sama si pihak sponsor
1.       A copy of my passport
2.       A copy of my Kitas (Bagi yang bekerja di Indonesia)
3.       A copy of my license
4.       Travel Itinerary
5.     My financial evidence
·         Formulir Application For Temporary Resident Visa (IMM 5257) dan family information form (5707) ini bisa kalian dapatkan dan di download ya http://www.canada.ca/immigration
·         Ini system pembayaran online dan jgn lupa print bukti pembayaran tuk kelengkapan document .
·         Setelah selesai pembayaran cussss ke kantor Vfs Global setelah mereka periksa kelengkapan document kalian, itu di kenakan biaya sekitar Rp. 89.000 . kalau sudah lengkap mereka langsung membuatkan Appointment letter tuk Biometric
·         Hari Selasa saya ke Vfs Global dan hari selasa tuk pengambilan biometric setelah itu kita tunggu 3  hari kerja karena document kita di kirim ke Kedutaan Canada.
·         Hari kamis dapat telphon dari kantor Vfs Global tuk datang pengambilan passport asli saya ,hufttttt dag dig dug tadaaaaaaaaaa akhirnya dapat visa Canada yang masa berlakunya sampai 7 bulan J senangnya bukan main ya Allah. Gak sia sia selama 3 bulan ngumpulin docementnya.
·         Kalau kalian masih ragu kalian bisa langsung buka  web https://vfsglobal.ca/canada/Indonesia



Semoga blog ini  bisa bermanfaat buat kalian semua ya J
Tunggu Blog selanjutnya ya gaesssss



Contoh surat keterangan dari tempat kerja
Contoh surat Sponsor 

visa Canada